Selamat Hari Ayam dan Telur Nasional
15 Oktober 2025
Hari Ayam dan Telur Nasional (HATN) diperingati setiap 15 Oktober sejak pertama kali dicanangkan pada tahun 2011 oleh Kementerian Pertanian Republik Indonesia. Peringatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya konsumsi protein hewani asal unggas (ayam dan telur) sebagai sumber gizi yang bergizi tinggi, mudah didapat, dan terjangkau.
Ayam dan telur merupakan salah satu tulang punggung ketahanan pangan nasional, serta menjadi komoditas unggulan di sektor peternakan. Melalui upaya peningkatan produktivitas, kesehatan hewan, dan kesejahteraan peternak, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Pasuruan berkomitmen mendukung penyediaan pangan ASUH (Aman, Sehat, Utuh, dan Halal) bagi masyarakat.
Mari jadikan Hari Ayam dan Telur Nasional sebagai momentum untuk mencintai dan mengonsumsi produk peternakan lokal.
Dengan konsumsi protein hewani yang cukup, kita wujudkan generasi sehat, cerdas, dan kuat untuk Indonesia Emas 2045!
Komentar (0)
Belum ada komentar
Tulis Disini